Pengawasan dan Sertifikasi Pengadilan Mutu Unggul dan Tangguh (AMPUH) oleh Pengadilan Tinggi Padang

Rabu s.d Kamis, 15-16 Mei 2024

Tim Pengawasan dan Sertifikasi Pengadilan Mutu Unggul dan Tangguh (AMPUH) Pengadilan Tinggi Padang telah melakukan Pengawasan ke Pengadilan Negeri Painan pada hari Rabu s.d Kamis, tanggal 15 s.d. 16 Mei 2024. 

 

Pada tanggal 15 Mei 2024 dilaksanakan Rapat Pembukaan yang diselenggarakan di Ruang Sidang Utama yang diikuti oleh seluruh Aparatur Pengadilan Negeri Painan beserta Tim Pengawasan dan Sertifikasi Pengadilan Unggul dan Tangguh (AMPUH) Pengadilan Tinggi Padang.

 

Acara dimulai dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Hymne Mahkamah Agung dilanjutkan sambutan oleh Ketua Pengadilan Negeri Painan Bapak Y. Teddy Windiartono, S.H., M.Hum. dan Pembinaan dari Ketua Pengadilan Tinggi Padang Bapak Dr. Ridwan Ramli, S.H., M.H.

 

Tim Pengawasan dari PT Padang berkeliling secara terpisah agar pengawasan dapat berlangsung dengan efektif pada setiap bidang baik di Kepaniteraan maupun di Kesekretariatan.

 

Pada hari Kamis 16 Mei 2024, hasil pengawasan disampaikan dalam acara Rapat Penutupan. Acara dimulai dengan pemaparan hasil pengawasan dan memberi saran perbaikan dari Tim Pengawas Daerah kepada Pengadilan Negeri Painan untuk dapat segera ditindaklanjuti. Kemudian acara ditutup dengan penyerahan dokumen hasil pengawasan dari Ketua Tim Pengawasan kepada Ketua Pengadilan Negeri Painan.

Berita Terkait

Komentar via Facebook

Kembali ke atas

Maklumat Pelayanan

Nilai Survey

Pencarian



semua download

Download